Apabila ingin mengukir rekor lolos dari fase grup Piala Asia untuk kali pertama dalam sejarah dengan tangan sendiri, Indonesia harus bisa mengalahkan Jepang pada Rabu (24/1/2024) nanti.
Tentu itu misi yang berat mengingat The Blue Samurai adalah favorit kuat juara yang juga bisa terancam gagal lolos ke 16 besar bila tumbang.
Beruntung Indonesia masih bisa bergantung pada hasil tim lain bila kalah. Dari Grup B, Suriah harus seri dengan India atau tidak tim kedua hanya boleh menang tipis tanpa melebihi defisit gol -5 mereka.
Baca juga: Banggakan Indonesia, Justin Hubner Masuk Best IX Matchday 2 Piala Asia
Di grup C, E, F juga sama. Hong Kong vs Palestina, Yordania vs Bahrain, dan Kirgistan vs Oman harus berakhir imbang dengan opsi lain tim yang disebutkan lebih dulu tidak menang terlalu besar.
Cukup rumit memang namun timnas Indonesia tidak punya pilihan lain jika memang tidak yakin bisa mengalahkan Jepang dan menentukan sendiri takdir mereka di Piala Asia 2023.