"Saya sudah mengistirahatkan pemain selama jeda All Star. Rasanya tidak ada masalah dengan stamina tim saat ini. Kami juga mengatur intensitas latihan yang bisa kami lakukan," ujar Ko dikutip pada X Sports.
Ko juga mengisyaratkan taktik akan diganti dan berpeluang mengubah strategi di pertandingan selanjutnya. Salah satunya menarik keluar Yeum Hye Seon saat tim dalam situasi bertahan.
"Perubahan taktik sedang dipikirkan. Blok Yeum Hye Seon sangat pendek, jadi kami rasa butuh untuk menggantinya," lanjut Ko.
Baca juga: GS Caltex Kalah, Berkah untuk Red Sparks
Red Sparks selanjutnya akan menghadapi Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass di Chungmu Gymansium, Daejeon, Minggu (11/2/2024). Jumlah poin mereka saat ini usai 26 pertandingan adalah 41 alias berjarak empat angka dari GS Caltex di batas zona playoff.
Kekalahan dari Pink Spiders membuat Megawati Hangestri dan Red Sparks harus kembali tertahan dalam misi mereka menembus zona playoff Liga Voli Korea Selatan musim ini.