Ingin Punya Jersey Pratama Arhan di Suwon FC, Segini Harganya

Untuk mendapatkan jersey Suwon FC harus melalui pemesanan sejak 13 Februari hingga 18 Februari

Share:
Pratama Arhan menjalani debut pahit nan getir di K-League 1 2024 dalam laga antara Jeju United vs Suwon FC, Minggu (26/5/2024) malam WIB.
Bola
Pratama Arhan menjalani debut pahit nan getir di K-League 1 2024 dalam laga antara Jeju United vs Suwon FC, Minggu (26/5/2024) malam WIB.

www.sportcorner.id - Suwon FC klub yang merekrut Pratama Arhan untuk musim kompetisi Liga Korea 2024.

Arhan direkrut oleh Suwon FC, setelah kontraknya dengan Tokyo Verdy tidak diperpanjang.

Suwon FC pun mulai membuka pemesanan jersey terbaru klub. Pemesanan jersey Suwon FC terbaru dimulai pada, Selasa (13/2/2024) hingga Minggu (18/2/2024).

Pemesanan jersey tersebut bisa melaluli laman resmi Suwon FC.  

Rencananya jersey dari Suwon FC tersebut akan dikirimkan mulai Selasa (5/3/2024).

Baca juga: Bio Paulin Sulit ke TPS karena "Dikawal" Pemain Ini

Ada empat jersey yang dikeluarkan oleh Suwon FC untuk musim 2024. Jersey home dan away untuk pemain.

Kemudian jersey home dan away untuk penjaga gawang.

Untuk jersey kandang, jersey Suwon FC bergaris merah dan biru. Di mana warganet menyamakan dengan tim Barcelona.

Sedangkan untuk jersey tandang berwarna putih dengan ada aksen garis biru dan merah di dadanya.

Kemudian untuk jersey penjaga gawang kandang kuning dan tandang berwarna pink.

Untuk harga jersey authentik atau sama seperti yang pakai pemain adalah 110.000 Won atau Rp1,2 juta.

Jika ingin menambah nama pemain, maka harganya 18.000 Won sekitar Rp210 ribu.

Sedangkan patch liga harus tambah lagi 13.000 Won atau Rp152 ribu.


Baca Juga

Malut United vs PSM Makassar di Liga 1 2024/2025/ X PSM.

Hasil Terengganu vs PSM di ASEAN Club Championship

Juma Bah, bek Real Valladolid. (Dok X)

Juma Bah, Bek Muda Ketiga Manchester City

Ansu Fati. (Dok. X)

Ansu Fati ke Liga Inggris Lagi?

1-Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong/ Media PSSI

Shin Tae-yong Belum Teken Surat Pemecatan dari PSSI