Inikah Alasan Kim Yeon-koung Ngamuk saat Kalah dari Red Sparks?
Kim Yeon-koung menarik perhatian penggemar voli karena sering mengumpat dan menunjukkan ekspresi yang penuh amarah ketika kalah dari Red Sparks.
[Baca juga: Isu Bullying Terpa AI Peppers, Megawati: Skuad Red Sparks Super Akur!]
Tidak hanya itu, selang dua hari setelah pertandingan tersebut Kim Yeon-koung merayakan ulang tahunnya yang jatuh pada hari ini.
Iya, Kim Yeon-koung berulang tahun yang ke-36 tepat pada hari ini.
Kim Yeon-koung lahir pada 26 Februari 1988 dan telah melanglang buana ke beberapa klub top.
Sebelum kembali ke Pink Spiders, Kim Yeon-koung bermain untuk beberapa tim di Jepang, China, dan Turki.
Di Jepang, ia bermain untuk JT Marvelous pada 2009-2011. Di Turki, ia bermain untuk Fenerbahce pada 2011-2017 dan Eczacibasi pada 2018-2020.
[Baca juga: Jadwal Liga Voli Korea Selatan V-League Maret 2024]
Ia sempat bermain di China untuk Shanghai dalam dua periode, yakni 2017/2018 dan 2021/2022.