Tuesday, September 17, 2024

www.SportCorner.id - JungKwanJang Red Sparks meraih kemenangan atas Expressway HiPass dalam lanjutan Liga Voli Korea Selatan.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Gimcheon Gymnasium, Selasa (27/2/2024), Red Sparks menang dengan skor 3-1 (25-19, 25-16, 22-25, 25-22).

Ini adalah kemenangan kedua beruntun Red Sparks di putaran keenam. Sebelumnya, tim asal Daejeon itu menundukkan Pink Spiders 3-1.

Secara total, ini merupakan kemenangan kelima beruntun Red Sparks di semua putaran setelah terakhir kali kalah lawan Pink Spiders pada 8 Februari lalu.

[Baca Juga: Hasil Drawing Swiss Open 2024: Jalan Mudah Wakil Indonesia]

Di pertandingan ini, Megawati mencetak 16 poin. Sementara Giovanna Milana mengemas 31 poin yang sekaligus menjadikannya MVP di laga ini.

Sementara pencetak poin tertinggi pada laga ini adalah bintang HiPass, Vanja Bukilic dengan 33 poin.

Kemenangan atas HiPass tak mengubah posisi Red Sparks di klasemen di posisi tiga dengan mengemas 56 poin.

Red Sparks bisa sedikit bernapas lega untuk lolos ke babak playoff karena pesaing terdekatnya, GS Caltex baru mengemas 46 poin.

Posisi puncak masih ditempati Hyundai Hillstate kemudian diikuti Pink Spiders.

Nah, di pertandingan selanjutnya, Red Sparks akan menghadapi pemuncak klasemen, Hillstate pada Sabtu (2/3/2024).