"Thank You God for these 33 years! Pada hari ini tepat di usia 33 tahun, saya memutuskan untuk berhenti dari karier profesional badminton," tulis Marcus di kolom caption.
Baca juga: Fajar/Rian Gagal ke Semifinal, Chico Tulang Punggung di French Open
"Tidak terasa sudah 25th tidak henti-hentinya saya berlatih & bersaing di lapangan. Saya mengucap syukur kepada Tuhan Yesus yang sudah berkarya dalam hidup saya, tanpa-Nya saya mungkin tidak ada seperti sekarang ini," tambahnya.
"Semasa saya kecil bahkan guru saya pun menganggap saya 'madesu' atau masa depan suram, dianggap sebelah mata karena postur tubuh yang tidak tinggi dan bahkan prestasi saya boleh dikatakan 'biasa" saja jika dibandingkan dengan kawan-kawan saya lain," lanjut Marcus lagi.
"Saya sadar saya ada sampai sekarang ini hanya karena kemurahan Tuhan saja. Saya berterima kasih kepada partner-partner saya; alm. Kido @markis_kido11, Kevin @kevin_sanjaya, dll. Terima kasih untuk keluarga yang selalu mensupport dan mendokan saya," pungkasnya kemudian.
Marcus Gideon adalah salah satu atlet bulutangkis yang pernah dimiliki Indonesia. Baik bersama Markis Kido maupun Kevin Sanjaya, banyak prestasi yang ia torehkan.