Sunday, October 06, 2024

Hasilnya Red Sparks dipukul 1-3 oleh AI Peppers yang notabene adalah juru kunci sekaligus tim terburuk V-League musim ini. Meski demikian Ko sama sekali tidak cemas.

"Semua pemain telah berlatih diri dengan keras, tapi rupanya sulit untuk menang," kata Ko Hee-jin pada Naver usai menghadapi AI Peppers.

"Saya punya ekspektasi yang tinggi. Tiket Red Sparks untuk laga playoff juga sudah sold out. Kita belum tahu soal siapa lawan di laga pertama namun rasanya kami sanggup melaju ke final," tambahnya lagi.

"Target saya adalah melakukan yang terbaik bersama para pemain untuk memastikan kami bisa mewujudkannya," pungkas Ko kemudian.

Kekalahan dari AI Peppers memang tidak akan mengancam posisi Red Sparks di tiga besar tabel perolehan poin V-League 2023/2024.

Baca juga: Catat! Ini Jadwal Tanding Red Sparks vs Timnas Voli Indonesia

Kini mereka hanya menunggu untuk musim reguler berakhir demi mengetahui siapa lawan pertama di babak playoff.

Salah satu dari Hillstate atau Pink Spiders, yang finis sebagai runner-up, akan Red Sparks hadapi dalam best-of-3 sebelum melaju ke final.