Sang rookie yang tak lain Pedro Acosta menunjukkan mentalitasnya dengan menyalip Jack Miller maupun Brad Binder dan merangkak ke posisi keenam di lap ketujuh.
Baca juga: Laga Red Sparks vs Pink Spiders Ditonton Dua Idol K-Pop, Seventeen
Bahkan Baby Sharks, julukan Acosta, mampu menyalip Marc Marquez dan kini menusuk ke lima besar hanya dalam satu lap saja.
Acosta nyaris saja menyalip Bagnaia dari dalam, namun pembalap Ducati itu berhasil mempertahankan posisinya saat bermanuver di tikungan lap ke-12.
Rookie dari KTM itu terus berusaha menyalip sang juara dunia bertahan MotoGP, begitu juga dengan Marc Marquez yang masih konsisten mengenjar di posisi keenam.
Di sisi lain, Alex Marquez memutuskan untuk kembali ke pit dan dinyatakan Did Not Finish atau DNF pada lap ke-20.
El Tiburon yang tak lain adalah Acosta secara mengejutkan berhasil mengungguli Francesco Bagnaia. Sang anak ajaib kini berada di posisi keempat di lap ke-21.
Baca juga: Benarkah Hotel Timnas Indonesia Diteror Petasan oleh Suporter Vietnam?