"Dear 77, kamu benar-benar melakukannya. Kamu merasakan panasnya tapi kamu tetap berada di dapur," tulis Gia.
"Kamu jatuh berulang kali tetapi kamu tidak pernah berhenti untuk bangkit."
"Kamu melangkah ke setiap pertandingan dengan penuh percaya diri ketika pikiranmu mengatakan bahwa kamu tidak pantas."
"Kamu tidak pernah berhenti belajar. Kamu tidak pernah menyerah pada tim atau diri kamu sendiri."
Seperti yang diketahui, Giovanna Milana resmi bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro pada Kamis (4/4/2024).
Baca juga: [Ranking FIVB Timnas Voli Putri Indonesia, Masuk 3 Besar ASEAN?]
Untuk Proliga 2024, Gia bakal mengisi posisi outsite hitter bersama Novia Adriyanti, Tanisa Nurmazakia, dan Junaidah Santi.
Ia menjadi pemain ke-10 dan resmi mengisi slot sebagai pemain asing Jakarta Pertamina Enduro.