Namun, kini Bhayangkara FC terhindar dari degradasi dan menjaga asa untuk bertahan di Liga 1 musim depan.
Bhayangkara FC saat ini mengumpulkan 23 poin dari 31 pertandingan atau terpaut sembilan angka dari Persita Tangerang yang ada di zona aman degradasi.
Sementara itu, di laga lainnya Persebaya Surabaya menelan pil pahit usai dipermalukan oleh tamunya, Dewa United.
Bajul Ijo menyerah tiga gol tanpa balas ketika bermain di hadapan pendukung sendiri.
Sementara itu, PSM Makassar berhasil comeback dan terhindar dari kekalahan saat menjamu PSIS Semarang.
[Baca juga: Statistik Persebaya vs Dewa United, Bajul Ijo Terbantai]
Tertinggal lebih dulu, PSM Makassar sukses membalas tiga gol dan mengakhiri laga dengan kemenangan 3-1.
Berikut hasil pertandingan Liga 1 2023/2024 hari ini:
Persebaya 0-3 Dewa United
PSM 3-1 PSIS
Bhayangkara 7-0 Persik