Friday, September 20, 2024

Kini agenda fase grup Piala Asia U-23 2024 hanya tersisa mencari siapa juara dan runner-up Grup D yang sudah mengirim Uzbekistan dan Vietnam ke delapan besar.

Indonesia sebagai debutan kemungkinan besar dianggap sebagai kuda hitam di babak ini namun dapat dipastikan tidak ada yang meremehkan anak-anak asuh Shin Tae-yong.

Baca juga: Dihantui Rekor Buruk Indonesia, Misi Berat STY di Reuni dengan Korsel

Keberhasilan menyulitkan Qatar sebelum akhirnya kalah kontroversial dua gol tanpa balas untuk kemudian menggebuk Australia (1-0) dan Yordania (4-1) jadi bukti bahwa Rizky Ridho cs bukan ancaman kecil bagi para favorit.

Perempat final Piala Asia U-23 2024 akan dimulai pada Kamis 25 April 2024 mendatang dengan Qatar vs Jepang jadi laga pembuka.