Saturday, November 23, 2024

Oleh karena itu, MNC Group selaku pemegang hak siar, memberikan kesempatan kepada masyarakat yang ingin menyelenggarakan nonton bareng Timnas U-23, selama pergelaran nonton bareng tidak memungut biaya kepada para penonton atau pengunjung, serta tidak beriklan atau menerima sponsor dari pihak-pihak yang ingin mengambil keuntungan (Non-Komersil).

Mari kita terus dukung perjuangan para punggawa Garuda Muda agar bisa berprestasi lebih baik lagi di Piala Asia U-23. Selamat bertanding, semoga menoreh sejarah dengan menjadi juara Piala Asia U-23 tahun ini. Kami akan selalu mendukung mu!

Dari pernyataan tersebut, kegiatan nobar yang dilarang adalah yang bersifat komersil seperti memungut biaya pada penonton atau pengunjung atau menerima sponsor dari pihak-pihak yang ingin mengambil keuntungan (Non-Komersil).

[Baca Juga: Statistik Apik Struick di Piala Asia U-23, Bisa Indonesia Cari Ganti?]

Jadi, MNC Group tak melarang acara nobar di lingkungan pecinta sepak bola seperti layaknya nonton layar tancep.

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23, Senin (29/4/2024). Pertandingan akan dimulai pukul 21.00 WIB.

Pertandingan ini bisa disaksikan gratis di RCTI atau berlangganan di aplikasi Vision+.