Sunday, October 06, 2024

Anugerah kedua Uzbekistan adalah Fair Play Award. Uzbekistan berhak menerimanya usai hanya mendapat delapan kartu kuning dan tanpa kartu merah.

Untuk gelar top skor, Ali Jasim dari Irak yang menyabetnya. Jasim punya empat gol dan salah satu di antaranya dicetak ke gawang timnas Indonesia di perebutan juara tiga.

Baca juga: Gebuk Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Jepang Panen Rekor!

Sayang sekali tidak ada penghargaan yang tersisa di Piala Asia U-23 2024 untuk timnas Indonesia meski menembus empat besar sebagai debutan sudah jadi prestasi besar.

Kampanye kali ini bisa dijadikan pembelajaran bagi pelatih Shin Tae-yong untuk mempersiapkan turnamen berikutnya terutama dalam hal kedisiplinan dalam bertahan.

Pasalnya tercatat ada tiga gol bunuh diri yang menjebol gawang Ernando Ari oleh Justin Hubner, Komang Teguh, dan Pratama Arhan.

Tidak ada kesebelasan lain yang melakukan own goal sepanjang Piala Asia U-23 2024 selain Garuda Muda. Apalagi sampai tiga kali.

Meski demikian para penggawa timnas Indonesia tetap bisa pulang dari Qatar dengan kepala tegak. Terutama karena perjuangan menuju Olimpiade 2024 belum selesai dengan masih adanya playoff melawan Guinea.