"Saya bangga bisa masuk ke final Bersama tim ini. Bertahun-tahun kami menunggu bahkan sekedar masuk semifinal, sekarang dikasih kesempatan untuk masuk ke final," ujar pebulutangkis berusia 21 tahun ini.
Baca juga: Piala Uber 2024: Menang Dramatis, Indonesia Lolos ke Final
"Saya emosinal banget, teharu dan sekali saya bangga sama semua yang ada di tim," katanya.
Di pertandingan final, Indonesia akan berhadapan dengan China. Sebelumnya China menyingkirkan Jepang dengan kemenangan 3-0.
"Besok lawan China, kami istilahnya underdog. Jadi besok nothing to lose dan do best saja," katanya.
"Semoga Tuhan mengizinkan kami juara," kata Komang.
Sementara itu, Indonesia terakhir kali menjadi juara Uber Cup adalah di tahun 1996.
Baca juga: Hasil Proliga: Tekuk Garuda Jaya, Sukun Badak Raih Kemenangan Perdana