"Saat saya berkunjung ke Indonesia (dan disumpah jadi WNI), itu adalah persaaan yang istimewa. Jadi ini alasan di sisi personal," ucapnya.
Selain itu, Paes juga punya alasan lain tertarik untuk memperkuat Timnas Indonesia. Dia menyebut, sepak bola Indonesia punya potensi.
[Baca Juga: Begini Regulasi Championship Series Liga 1 2024]
"Jika melihat dari sisi sepak bola, ada peluang yang tak terbatas di sana. Kami di ambang lolos ke Olimpiade, kami sangat dekat dengan Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang digelar di Amerika," ungkapnya.
Paes juga menceritakan perjalanannya dari Amerika Serikat menuju Indonesia yang memakan waktu sangat panjang di pesawat.
"Saya lebih lama berada di pesawat daripada di Jakarta. Tapi itu perjalanan yang sukses. Ada beberapa perbincangan bagus di sana," katanya.
"Ada banyak sekali fans yang ingin foto bersama. Saya sedikit kewalahan tapi itu merupakan momen yang menyenangkan," pungkasnya.
Setelah resmi menjadi WNI, artinya Paes bisa memperkuat Timnas Indonesia pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Irak (6/6/2024) dan Filipina (11/6/2024) di Jakarta.