Saturday, November 23, 2024

Dalam perjalananya menuju juara All England 2024, Jonatan mengalahkan Chou Tien Chen, Kunlavut Vitidsaran, Shi Yu Qi, Lakshya Sen, dan Anthony Sinisuka Ginting.

Di Kejuaraan Asia, Jonatan menaklukkan Jewel Angelo Albo, Lee Cheuk Yiu, Lee Zii Jia, Shi Yu Qi, dan Li Shi Feng.

Sementara itu, di Piala Thomas Jonatan meraih enam kemenangan. Dia mengalahkan Nadeem Dalvi (Inggris), Saran Jamsri (Thailand), Lakhsya Sen (India).

Kemudian, peraih medali emas Asian Games 2018 itu juga menyingkirkan Cho Geonyeop (Korea Selatan), Wang Tzu Wei (Taiwan), dan Li Shifeng (China).

Sayang, walau tak terkalahkan di Piala Thomas, Indonesia gagal juara. Di final, Tim Merah Putih kalah 1-3 lawan China. Satu-satunya poin disumbang Jonatan.

[Baca Juga: Bungkam Hong Kong, Indonesia Raih Posisi 7 AVC Challenge Cup 2024]

Setelah tumbang di babak awal Singapore Open 2024, Jonatan akan langsung fokus ke Indonesia Open 2024 yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, 4-9 Juni.

Masih ada dua tunggal putra Indonesia tersisa. Anthony Sinisuka Ginting sudah melaju ke babak 16 besar tanpa perlu peras keringat setelah Lee Zii Jia mundur karena cedera hamstring.

Satu wakil lainnya, Chico Aura Dwi Wardoyo akan menghadapi wakil Prancis, Toma Popov Junior.