www.SportCorner.id - Format kompetisi Liga 1 musim 2024/2025 dipastikan tetap sama. Tapi, ada perubahan di sisi regulasi pemain asing.
Liga 1 musim 2023/2024 ditutup dengan keberhasilan Persib Bandung juara di Championship Series.
Di partai final, Persib mengalahkan Madura United dengan agregat 6-1.
Di leg pertama, Maung Bandung meraih kemenangan telak 3-0 saat berlaga di Stadion Jalak Harupat.
Kemudian, tim asuhan Bojan Hodak juga mencatatkan kemenangan pada leg kedua yang digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Jumat (31/5/2024).
[Baca Juga: Netizen Kesal Ketum PSSI dan Menpora Tak Hadir di Final Liga 1]
Di pertandingan tersebut, Persib menang dengan skor 3-1 dan akhirnya menjadi juara berbekal agregat 6-1.
Liga 1 musim 2023/2024 menggunakan format berbeda yakni peringkat empat besar klasemen maju ke babak Championship Series. Keempat klub tersebut akan bertanding menggunakan format kandang dan tandang untuk merebut gelar juara.
Direktur PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus mengatakan, format kompetisi musim depan tak mengalami perubahan.
"Pasti kayak begini. Karena memang dari sisi komersial kami banyak kebantu ya. Artinya kalau komersialnya lebih besar, ada tambahan insentif dan kontribusi yang akan meningkat ya. Harapannya tahun depan juga pasti meningkat," ujar Ferry Paulus, Jumat (31/5/2024).