Update Susunan Pembalap MotoGP 2025 Usai Jorge Martin Gabung Aprilia

Berikut update susunan pembalap MotoGP 2025 setelah Jorge Martin resmi bergabung ke Aprilia Racing.

Share:
Jorge Martin resmi bergabung ke Aprilia Racing untuk MotoGP 2025/foto: MotoGP.
MotorSports
Jorge Martin resmi bergabung ke Aprilia Racing untuk MotoGP 2025/foto: MotoGP.

www.sportcorner.id - Berikut update susunan pembalap MotoGP 2024 usai Jorge Martin gabung ke Aprilia Racing.

Kejutan datang dari Jorge Martin yang memutuskan untuk bergabung ke Aprilia Racing untuk MotoGP 2025 mendatang.

Keputusan tersebut diungkapkan langsung oleh CEO Aprilia Racing, Massino Rivola, pada Selasa (4/6/2024) dini hari WIB.

Massino Rivola mengungkapkan bahwa Jorge Martin telah sepakat menandatangani kontrak selama beberapa tahun ke depan atau multi-year contract.

Kedatangan Jorge Martin ke Aprilia mematahkan prediksi banyak kalangan yang menyebut Martinator merapat ke Ducati Lenovo.

[Baca juga: Profil Xabi Zurutuza, Pebalap Moto3 yang Terlindas di Sirkuit Mugello]

Sebelumnya, Jorge Martin jadi kandidat teratas bersama Marc Marquez untuk menemani Francesco Bagnaia pada MotoGP 2025.

Namun, kini kandidat tersisa tinggal Marc Marquez yang digadang-gadang bakal bergabung ke tim pabrikan Ducati.

Pada musim depan, Jorge Martin kemungkinan akan berduet dengan Maverick Vinales di Aprilia.

Vinales sebelumnya masuk dalam bursa kandidat pendamping Bagnaia, tapi kemungkinan ia kalah saing dengan Marc Marquez.

Dari 11 tim di MotoGP, baru Red Bull KTM Factory Racing yang sudah memiliki dua pembalap untuk musim 2025.


Baca Juga

Marc Marquez di Ducati Lenovo/ X Marc Marquez

Momen Marc Marquez Nyasar Masuk Garasi Tim Gresini

Marc Marquez meraih hasil manis di seri pembuka MotoGP 2025/foto: MotoGP.

Jadwal & Link Live Streaming MotoGP 2025 Spanyol 25-27 April

United Autosports 95/Media Sean Gelael.

Penyebab Sean Gelael Finis di Peringkat 9 di WEC 2025 Italia

Berikut adalah hasil latihan terakhir alias final practice (FP) Formula 1 (F1) GP Hungaria 2024, Sabtu (20/7/2024), dimana duo McLaren berjaya.

Link Live Streaming Kualifikasi F1 GP Arab Saudi 2025

Pembalap WEC 2025, Sean Gelael/Istimewa Sean Gelael.jpg

Jadwal Sean Gelael di WEC 2025 Seri Italia Akhir Pekan Ini

Max Verstappen juara F1 2024/ X F1

Legenda F1 Desak Max Verstappen Cabut dari Red Bull Racing