Saturday, October 05, 2024

Melihat situasi klasemen grup F saat ini, Timnas Indonesia memiliki dua cara agar bisa melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Cara pertama adalah pasukan Shin Tae-yong harus menang dengan skor berapapun atas Filipina tanpa perlu mempedulikan hasil antara Irak vs Vietnam.

Kemenangan atas Filipina akan membuat Timnas Indonesia mengoleksi 10 poin. 

Baca juga: Asnawi Mangkualam Akui Rumput SUGBK Kurang Baik

Meski Vietnam menang atas Irak, tetap saja perolehan poin tim berjuluk The Golden Stars itu tak bisa menyalip skuad Garuda.

Selain itu, ada cara kedua yang bisa ditempuh Timnas Indonesia. Cara tersebut tak terbilang aman, yakni Timnas Indonesia bermain imbang dengan Filipina.

Andai bermain imbang dengan Filipina, Timnas Indonesia harus berrharap Vietnam tak menang atas Irak, yang membuat skuad Garuda akan tetap unggul secara poin.

Bagaimana jika Timnas Indonesia kalah dari Filipina? Skuad Garuda tetap punya kans untuk lolos asalkan Vietnam harus kalah dari Irak.

Lalu bagaimana jika Timnas Indonesia kalah dan Vietnam berhasil menahan imbang Irak? Bukannya poin kedua negara Asia Tenggara ini akan sama yakni tujuh poin?

Jika skenario itu terjadi, Timnas Indonesia dipastikan tak akan lolos ke putaran ketiga karena Vietnam akan unggul selisih gol meski kalah secara Head to Head.