Tuesday, November 05, 2024

Siapa Pemegang Hak Siar Laga Timnas di Putaran 3 Kualifikasi PD 2026?
Bola

Siapa Pemegang Hak Siar Laga Timnas di Putaran 3 Kualifikasi PD 2026?

  • Putri Dinda Safira - 12/06/2024, 09:41
    Durasi Baca: 2 Menit
Timnas Indonesia akan jalani laga matchday pamungkas ronde kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia kontra Filipina pada Selasa (11/6/2024) mendatang.

www.SportCorner.id - Usai berakhirnya putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Timnas Indonesia akan melanjutkan perjuangan mereka di putaran tiga.

Kabarnya, pemegang hak siar putaran tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia adalah MNC Group.

Kepastian itu didapat lewat cuitan X (Twitter) milik Update Score Bola, pada Rabu (12/6/2024) dinihari WIB.

"Resmi: RCTI dan Vision+ menjadi Official Broadcaster Round 3 FIFA World Cup 2026 Qualifiers," cuit @updatebolabola.

Menurut cuitan tersebut, putaran ketiga Kualifikasi Pildun dipegang oleh Asian Football Confederation (AFC).

Baca juga: [Selebrasi di Rumput 'Jelek' GBK, Fans Pertanyakan Kondisi Dengkul Haye]

RCTI sebagai salah satu broadcaster di bawah naungan MNC Group dikabarkan masih menjalin kerja sama dengan AFC.

Yang berarti, seluruh rangkaian pertandingan Timnas Indonesia di putaran tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan tayang di RCTI dan Vision+.

Meski begitu, hingga artikel ini diterbitkan, belum ada informasi lanjutan dari pihak MNC Group.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia berhasil menang 2-0 atas Filipina dalam laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Selasa (11/6/2024).

Indonesia unggul lebih dulu berkat gol yang dicetak oleh Thom Haye di menit ke-32.