Friday, September 20, 2024

Dengan situasi ini, ia menilai seharusnya klub Liga 1 mengerti dan tidak menahan pemain ke timnas Indonesia.

Sumardji mengatakan pemain dipanggil lebih cepat dari waktu FIFA Matchday karena ada tujuannya bukan tanpa alasan.

Seperti diketahui, FIFA Matchday bakal berlangsung pada 12-20 Juni mendatang.

Pria yang juga menjabat sebagai COO Bhayangkara FC itu menilai tidak mungkin memanggil pemain dalam waktu mepet.

Apalagi pertandingan perdana timnas Indonesia pada FIFA Matchday periode Juni 2023 ini bakal berlangsung pada 14 Juni mendatang di Surabaya.

"Mohonlah mengerti karena kami juga menginginkan adanya chemistry antar pemain. Komunikasi timnas dan klub jangan seperti ini lagi," jelasnya.

Lima belas pemain yang sudah bergabung di TC timnas adalah Andy Setyo, Dendy Sulistyawan, Fachruddin Aryanto, Dimas Drajad, Ernando Ari, Marselino Ferdinan, Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto dan Edo Febriansyah.

Kemudian ada pemain naturalisasi, yakni Stefano Lilipaly, Marc Klok, Sandy Walsh, Rafael Struick, dan Ivar Jenner.

Dengan begitu dari 26 pemain yang mendapat panggilan ke timnas Indonesia, masih ada 11 pemain yang belum bergabung.

Beberapa pemain yang berkarier di luar negeri memang dijadwalkan baru berangkat ke Indonesia pada 10 atau 11 Juni 2023.

Pemain-pemain tersebut yakni Jordi Amat, Saddil Ramdani yang berkarier di klub asal Malaysia, setelah itu Pratama Arhan (Jepang), Shayne Pattynama (Norwegia), serta Asnawi Mangkualam (Korea Selatan).