Posisi bermain Hopper sendiri adalah gelandang sentral dan serang. Ia juga dikaruniai fisik ideal dengan tinggi 173 cm.
Baca juga: Thomas Doll Dijagokan Gantikan Shin Tae-yong Latih Timnas Indonesia
Dipanggilnya sang wondergirl ke pemusatan latihan timnas Indonesia bulan depan menunjukkan bahwa PSSI memang serius dalam memberikan dukungan pada pelatih Satoru Mochizuki.
Sebelum Sydney Hopper, tiga diaspora lain yang berasal dari Belanda juga dijadwalkan bergabung.
Mereka adalah Estella Loupatty, Noa Leatomu, dan Djenna De Jong meskipun nama terakhir harus mengundurkan diri karena alasan sakit.
Bedanya, Hopper tidak akan terhalang masalah eligibilitas dan bisa langsung debut saat timnas Indonesia putri menghadapi Hong Kong pada Juli 2024 mendatang jika memang dinilai layak main.
Loupatty dan Leatomu perlu menjalani proses pergantian kewarganegaraan lebih dahulu sehingga status mereka saat ini baru sekedar trialist.
Baca juga: Media Korsel Bocorkan Shin Tae-yong Siap Tinggalkan Timnas Indonesia