Jadwal dan Live Streaming WSBK Inggris 2024, 12-14 Juli

Berikut ini jadwal lengkap dan link live streaming WSBK Inggris 2024 yang digelar di Danington Park, pada 12-14 Juli 2024.

Share:
Aldi Satya Mahendra memenangi race 2 World Supersport 300 atau WorldSSP 300, Minggu (16/6/2024)/foto: IG Aldi Satya Mahendra.
MotorSports
Aldi Satya Mahendra memenangi race 2 World Supersport 300 atau WorldSSP 300, Minggu (16/6/2024)/foto: IG Aldi Satya Mahendra.

www.sportcorner.id - Berikut jadwal lengkap dan link live streaming WSBK Inggris 2024 yang digelar di Danington Park, pada 12-14 Juli 2024.

WSBK Inggris merupakan seri kelima yang telah berjalan sejak dimulai pada 22 Maret 2024 lalu.

Jika pada seri sebelumnya kelas World Supersport 300 berbarengan dengan gelaran World Superbike, di edisi Inggris kini berbeda.

Sebelumnya, ada dua pembalap Indonesia yang akan tampil di kelas World Supersport 300 atau WorldSSP300.

Keduanya adalah Aldi Satya Mahendra dan Galang Hendra Pratama.

Keduanya berada di tim yang berbeda, tapi sama-sama menggunakan Yamaha YZF-R3 pada balapan tersebut.

[Baca juga: Bagnaia Jadi Pembalap Paling Gacor di Paruh Pertama MotoGP 2024]

Aldi Satya Mahendra tergabung di Team BrCorse, sementara Galang Hendra Pratama ada di tim ProGP NitiRacing. Kedua tim tersebut sama-sama berasal dari Italia.

Di papan klasemen, Aldi berada di posisi yang lebih baik dan jadi salah satu kandidat juara di kelas WorldSSP300.

Ia bersaing ketat dengan duo pembalap Spanyol, Inigo Iglesias Bravo dan Daniel Mogeda dalam perburuan gelar juara.

Sementara Galang Hendra Pratama ada di peringkat kedelapan dengan koleksi 43 poin.

Keduanya tidak lantas beristirahat meski WorldSSP300 libur, tapi keduanya ikut ajang Mandalika Racing Series 2024 putaran ketiga pada 12-14 Juli 2024.


Baca Juga

Susunan pembalap MotoGP 2025 tinggal menyisakkan satu kursi kosong (MotoGP)

Jadwal MotoGP 2025 dan Daftar Lengkap Pembalapnya

Marc Marquez raih kemenangan sesi sprint race MotoGP Aragon 2024/foto: IG Gresini Racing.

Marc Marquez Ungkap Pembalap Paling Bodoh di MotoGP

Pada hari pertama di tahun 2025, Pertamina Mandalika International Circuit kembali menjadi pusat kunjungan dengan Keramaian Agya Arrive & Drive dan Lampaq (Foto: MGPA)

Aktivitas Pertama di Sirkuit Mandalika Tahun 2025

Liam Lawson resmi diumumkan jadi pembalap tim Red Bull untuk F1 2025 (@liamlawson30)

Gabung Red Bull, Liam Lawson Tebar Ancaman ke Max Verstappen

Logo baru MotoGP (@motogp)

Jadwal Tes Pramusim MotoGP 2025