Cara Mudah Mencari Mobil Honda Bekas di Makassar

Diler mobil bekas Honda bersertifikat ini berada di lokasi yang sama dengan diler Honda Sanggar Laut Selatan.

Share:
HCUC SLS - HPM
Otomotif
HCUC SLS - HPM

www.SportCorner.id - Untuk masyarakat Makassar dan sekitarnya, kini tidak perlu bingung untuk mendapatkan mobil Honda bekas berkualitas. Pasalnya PT Honda Prospect Motor (HPM) baru saja meresmikan Honda SLS Used Car di Kota Makassar.

Honda SLS Used Car yang diresmikan pada Jumat (12/7) yang bekerja sama dengan Honda Sanggar Laut Selatan 2 ini merupakan diler mobil bekas Honda bersertifikasi pertamanya di Kota Makassar

Diler mobil bekas Honda bersertifikat ini berada di lokasi yang sama dengan diler Honda Sanggar Laut Selatan 2, di Jl Gatot Subroto Baru No 57, Kelurahan Kaluku Bodoa, Kecamatan Tallo, Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan.

Baca juga: HPM Resmikan Dealer Mobil Bekas Honda di Kota Palembang

Sales & Marketing and After Sales Director HPM Yusak Billy mengatakan bahwa kehadiran dealer ini bertujuan untuk memberikan layanan yang lebih komprehensif bagi konsumen khususnya di Kota Makassar dan sekitarnya.

"Kami yakin kehadiran dealer mobil bekas bersertifikasi ini akan memberikan manfaat bagi konsumen yang ingin memiliki mobil baru Honda dengan tukar tambah sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku,” ungkap Yusak.

Honda SLS Used Car Sanggar Laut Selatan merupakan diler Honda Certified Used Car (HCUC) ke-4 yang diresmikan pada 2024 ini. HPM sebelumnya telah meresmikan 8 diler HCUC.


Baca Juga

Daftar Mobil dan Motor Terbaik Pilihan Forwot 2024

Tips Cuci Mobil saat Musim Hujan, Cegah Kusam

Tiga Ruas Tol Ini Didiskon 10 Persen selama Libur Natal

H-7 Libur Natal, 152 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Chery Omoda E5 Meriahkan PLN Mobile EVenture 2024

Hino Garap Pasar Bus Besar di Kalimantan Timur

SUV Listrik Chery J6 Hadir di Kota Makassar