Momen tersebut terjadi saat jeda ronde pertama, dan pada ronde terakhir usai McGregor dinyatakan kalah.
Ternyata pertarungan tak berhenti di situ saja setelah akhirnya Khabib tak tahan lagi menahan emosinya dan langsung menghampiri serta menghantam kubu McGregor.
Baca juga: Sangar, Petarung Amerika Bikin Veteran UFC KO Hanya dalam 6 Detik!
Khabib pun menjelaskan alasan mengapa ia tidak bisa menahan emosinya saat itu, yakni karena kubu lawan terus memberikan ungkapan rasisme.
Yakni selalu menghina negaranya, agama Islam hingga menghina sang ayah yakni Abdulmanap Nurmagomedov.
Hingga akhirnya Khabib Nurmagomedov dijatuhi hukuman dari Komite Atletik Nevada (NSAC) berupa sanksi dilarang bertarung selama sembilan bulan.
Ia juga tidak boleh bertanding di wilayah Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, dan mendapatkan hukuman denda senilai Rp7 miliar.
Sementara Conor McGregor menerima hukuman lebih ringan, yakni hanya menjalani enam bulan larangan bertarung di ajang MMA dan denda Rp700 juta.