Friday, November 22, 2024

Babak I Indonesia U-19 vs Filipina: Skuat Garuda Mendominasi
Bola

Babak I Indonesia U-19 vs Filipina: Skuat Garuda Mendominasi

  • Putri Dinda Safira - 17/07/2024, 20:23
    Durasi Baca: 2 Menit
Kamboja boleh dikatakan bermain apik saat menghadapi timnas Indonesia di matchday kedua Grup A Piala AFF U-19 2024, Sabtu (20/7/2024).

www.SportCorner.id - Timnas Indonesia U-19 berhasil mengakhiri babak pertama laga Grup A Piala AFF U-19 2024 melawan Filipina dengan keunggulan 4-0.

Bertanding di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu (17/7/2024) malam WIB, Skuat Garuda menang 4-0 atas Filipina U-19.

Empat gol Indonesia berhasil dicetak brace oleh Muhammad Iqbal Gwijangge. Dan dua lainyna dikemas oleh Arylansyah Abdulmanan dan Kadek Arel Priyatna.

Jalannya pertandingan

Laga memasuki menit ke-12, Indonesia berhasil mencetak gol pembuka keunggulan.

Baca juga: [Hasil Timor Leste vs Kamboja di Piala AFF U-19 2024]

Gol Tim Merah Putih tercipta berkat Arlyansyah Abdulmanan. Gol tersebut sekaligus membuat kedudukan Indonesia menjadi 1-0 atas Filipina.

Indonesia berpeluang untuk menggandakan keunggulan melalui tendangan bebas Dony Tri Pamungkas di menit ke-18.

Namun, upaya tersebut belum berbuah manis. Sebab si kulit bundar yang dilesakkan Dony meleset.

Indonesia U-19 mampu menggandakan keunggulan melalui Muhammad Iqbal Gwijangge.

Tandukkan Iqbal di menit ke-21 mampu menyarang di gawang Filipina yang tak mampu dihalau kiper.

Baca juga: [Momen Ikonik Emiliano Martinez di PD 2022 Dibuat Jadi Monumen Raksasa]