Sementara Wolverhampton Wandrerers finis di atas Ipswich Town dengan torehan 29 poin.
Satu klub lagi yang diprediksi menemani Ipswich Town dan Wolves adalah Nottingham Forest yang finis di posisi ke-18 dengan 32 poin.
Supercomputer tersebut memprediksi Manchester City kembali meraih gelar Premier League musim 2024/2025.
Sedangkan Arsenal diprediksi kembali jadi runner-up dengan 86 poin atau selisih delapan poin dari The Citizens.
Peringkat ketiga ditempati Liverpool dengan 80 poin disusul Man United dengan 71 poin.
[Baca juga: Update Ranking FIFA Indonesia Juli 2024: Naik 1 Strip tapi…]
Perhitungan Supercomputer tersebut dirilis oleh Grosvenor Sport setelah melakukan simulasi 1000 pertandingan.
Seperti sebelum-sebelumnya, prediksi Supercomputer menuai banyak komentar dari para penggemar Premier League.
Ada yang menyambutnya dengan suka cita karena klub kesayangan finis di posisi bagus, tapi ada juga yang memprotes.
Menarik untuk menantikan bagaimana akhir Premier League 2024/2025 mendatang. Siapa yang akan juara dan terdegradasi?