Bahkan sebelumnya Wilda pernah mencatatkan hattrick bersama Jakarta Elektrik PLN yakni pada edisi Proliga 2015, 2016 dan 2017.
Akan tetapi rekor juaranya sempat terputus setelah menjadi runner-up kala membela Bandung Bank BJB pada tahun 2018.
Baca juga: Sengit! Jakarta BIN Juara Proliga 2024 usai Susah Payah Tekuk Elektrik
Setelah itu pun Wilda bak tak terbendung dan selalu mengantarkan timnya meraih gelar juara di ajang Proliga.
Berikut catatan prestasi Wilda Siti Nurfadhilah Sugandi di Proliga 2024:
2013 - Manokwari Valeria Papua Barat (runner-up)
2014 - Manokwari Valeria Papua Barat (runner-up)
2015 - Jakarta Elektrik PLN (juara)
2016 - Jakarta Elektrik PLN (juara)
2017 - Jakarta Elektrik PLN (juara)
2018 - Bandung Bank BJB (runner-up)
2019 - Jakarta PGN Popsivo (juara)
2022 - Bandung BJB Tandamata (juara)
2023 - Bandung BJB Tandamata (juara)
2024 - Jakarta BIN (juara)