Gagal Finis di MotoGP Italia, Marc Marquez Kecewa tapi Beruntung

Marc Marquez mengaku sangat kecewa setelah gagal finis di MotoGP Italia, Minggu 11 Juni 2023.

Share:
MotorSports

www.sportcorner.id - Hasil minor dialami pembalap Repsol Honda Marc Marquez pada balapan MotoGP Italia, Minggu 11 Juni 2023.

Marc Marquez gagal finis setelah mengalami kecelakaan di tikungan 15 pada saat memasuki lap keenam.

Meski sangat kecewa, Marc Marquez bersyukur karena tidak terluka dan cedera akibat kecelakaan yang menimpa dirinya.

"Untungnya saya tidak cedera dalam kecelakaan di Italia. Kami masih memiliki balapan lagi minggu depan sehingga memberi kami kesempatan untuk terus bekerja dengan baik," ujar Marquez.

Pembalap Spanyol itu mengaku dalam kondisi sangat baik ketika mengawali balapan MotoGP Italia.

"Saya berkendara dengan sangat baik. Saya juga merasa nyaman dan tidak stres. Saya melihat Bagnaia dan Martin lolos, jadi saya fokus untuk tetap bersama Marini," katanya.

"Saya memiliki momen di tikungan 10 di lap pertama dan kemudian masuk lagi ke tikungan terakhir sebelum saya terjatuh," lanjut Marquez.

Marquez start dari grid terdepan pada balapan MotoGP kali ini. Sebelum terjatuh, ia sempat bersaing dengan sang adik, Alex Marquez, Jack Miller, dan Luca Marini.


Baca Juga

Haas Edisi Khusus di F1 GP Jepang 2025/ X Haas F1.

Corak Khusus Tim Haas di F1 GP Jepang 2025, Bernuansa Sakura

Lando Norris memberikan posisinya ke Oscar Piastri jelang garis finish saat sprint race F1 GP Qatar di Sirkuit Losail, 30 November 2024 (Foto: Beinsports)

Hasil FP1 F1 GP Jepang 2025, Lando Norris Tak Terbendung

Ferarri F1 2025/ X Formula 1

Jadwal & Link Live Streaming F1 GP Jepang 2025

Mario Aji/Foto: Instagram Mario Aji

Spesifikasi Motor Mario Aji di Moto2 2025

Tes pramusim Moto2 dan Moto3 hari pertama di Sirkuit Jerez, Rabu (28/2/2024) malam WIB/Crash.

Siapa Pemasok Mesin Moto2 2025? Motor Tunggangan Mario Aji

Livery Khusus Red Bull Racing di GP F1 Jepang 2025/IG Red Bull Racing.

Red Bull Gunakan Warna Khusus di F1 GP Jepang 2025

Mario Aji saat mengikuti tes Moto2 2025 di Sirkuit Jerez, Spanyol/foto: IG Idemitsu Honda Team Asia.

Komentar Mario Aji usai Cetak Sejarah di Moto2

Mario Aji/Foto: Instagram Mario Aji

Keren, Mario Aji Cetak Sejarah di Moto2