Bagan dan Jadwal Pertandingan Semifinal Piala Presiden 2024
Berikut ini bagan dan jadwal pertandingan babak semifinal Piala Presiden 2024 yang digelar pada 30-31 Juli 2024 mendatang.
www.sportcorner.id - Berikut ini bagan dan jadwal pertandingan babak semifinal Piala Presiden 2024.
Empat tim berhasil melenggang ke babak semifinal usai finis di posisi dua teratas di masing-masing grup.
Di Grup A, dua tim yang sukses melaju ke babak semifinal adalah Borneo FC dan Persis Solo.
Borneo FC memastikan tiket ke semifinal dengan status juara grup setelah meraih dua kemenangan dan sekali imbang.
Sementara Persis Solo finis di peringkat kedua dengan empat poin hasil dari satu kemenangan dan satu imbang.
[Baca juga: Meski Dikalahkan Bali United, Persija ke Semifinal Piala Presiden 2024]
Sedangkan tuan rumah Grup A, Persib Bandung gagal ke semifinal usai finis di peringkat ketiga disusul PSM Makassar di dasar klasemen.
Adapun dua tim Grup B yang lolos ke semifinal adalah Arema FC dan Persija Jakarta.
Arema FC lolos ke semifinal sebagai juara grup dengan meraih tujuh poin hasil dari dua kemenangan dan sekali imbang.
Sementara Persija finis di posisi kedua dengan meraih empat poin hasil dari satu kemenangan dan sekali imbang.
Posisi tiga Grup B ditempati oleh tuan rumah Bali United dengan koleksi tiga poin disusul Madura United dengan poin yang sama.
[Baca juga: Update 12 Tim Peserta ASEAN Club Championship usai Fase Kualifikasi]