Daihatsu Tambah Panel Surya di Fasilitas Produksi Karawang

Pemasangan panel surya di pabrik Karawang dan Cibitung, fasilitas pabrik Daihatsu menghasilkan total daya 12,5 MW yang dihasilkan panel surya di atap pabrik.

Share:
Pabrik Daihatsu - dok ADM
Otomotif
Pabrik Daihatsu - dok ADM

www.SportCorner.id - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mengumumkan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) penambahan Pembangkit Listrik Tenaga Surya di atap pabrik Daihatsu di Karawang dengan kapasitas 8,2 Mega Watt (MW) pada akhir bulan lalu.

Langkah ini dilakukan untuk mendukung program pemerintah dalam mengurangi emisi karbon dioksida (CO2) dengan menerapkan proses produksi yang ramah lingkungan. Pemasangan instalasi panel surya ini merupakan buah kerja sama adnata ADM dengan PT Energia Prima Nusantara (EPN).

Seremoni penandatanganan MoU dilakukan di ADM Sunter oleh Presiden Direktur ADM Yasushi Kyoda didampingi Wakil Presiden Direktur ADM Erlan Krisnaring, serta Presiden Direktur EPN Iwan Hadiantoro yang didampingi Direktur EPN Achmad Rizal.

Baca juga: me:MO Konsep Mobil Listrik dari Daihatsu

Penandatanganan MoU menjadi kelanjutan implementasi pemasangan panel surya yang sebelumnya dimulai pada 2019 di fasilitas Parts Center Cibitung.

Dengan pemasangan instalasi baru di pabrik Karawang, daya listrik total yang dihasilkan panel surya di pabrik Daihatsu akan mencapai total 12,5 MW, sehingga dapat mengurangi emisi lebih dari 17.000 ton CO2 per tahun.


Baca Juga

Salah satu mobil terbang di pameran Shanghai Auto Show 2025. (Antara)

Shanghai Auto Show 2025 Tampilkan Ragam Mobil Terbang Canggih

Pertumbuhan baterai kendaraan listrik dan solusi penyimpanan energi ramah lingkungan. (Rubi)

Battery Show Indonesia Hadirkan Ekosistem Energi Berkelanjutan

Jetour memperluas jangkauan pasarnya hingga 67 negara. (Bagus)

Begini Strategi Bisnis Jetour Mendekatkan Diri dengan Konsumen

Pameran kendaraan listrik tahunan PEVS 2025. (Dyandra)

PEVS 2025 Diharap Dorong Pertumbuhan Mobil Listrik Nasional

Diler Honda Naga Motor 2 Lombok Timur merupakan diler mobil Honda kedua di Pulau Lombok. (HPM)

HPM Resmikan Diler Mobil Honda di Lombok Timur

The All-Electric ID. Buzz. (Volkswagen)

ID. Buzz Dinobatkan Sebagai 2025 World Car Design of the Year

Jangan menginjak pedal rem menggunakan kaki kiri pada mobil matic. (PD Insurance)

Ini Alasan Injak Rem Mobil Matic Harus Pakai Kaki Kanan

Jetour Seri G. (Jetour)

Platform Off Road Hybrid dari Jetour Pamer di Shanghai Auto Show 2025

Ilustrasi. (Carole Nash)

Hal yang Harus Dilakukan saat Motor Ingin Berbelok