Saturday, November 23, 2024

Target Perolehan Medali Indonesia di Olimpiade Mengacu DBON 2021
Olahraga

Target Perolehan Medali Indonesia di Olimpiade Mengacu DBON 2021

  • Alsadad Rudi - 09/08/2024, 15:00
    Durasi Baca: 2 Menit
Zainuddin Amali, Menpora yang tengah menjabat saat diterbitkannya Peraturan Presiden Nomor 86 Tahun 2021 tentang Desain Besar Olahraga Nasional (DBON). Sumber Foto: Kemenpora

www.SportCorner.id - Pada 2021 silam, Pemerintah Indonesia menerbitkan Peraturan Presiden Nomor 86 Tahun 2021 tentang Desain Besar Olahraga Nasional (DBON). 

Dalam pelaksanaannya, DBON  menjadi acuan dalam pengembangan olahraga nasional yang salah satunya membahas soal target perolehan medali di Olimpiade. 

DBON merupakan program pembangunan sektor olahraga jangka panjang 2021-2045 yang di dalamnya mengatur terkait olahraga pendidikan, olahraga masyarakat dan olahraga prestasi. 

Khusus yang terakhir, rancangan DBON untuk hal ini bermuara pada raihan prestasi terbaik di Olimpiade 2044 alias menjelang 100 tahun kemerdekaan Republik Indonesia. 

Sayangnya, di DBON tak disebutkan secara rinci target yang dicanangkan saat Olimpiade 2044. 
 
Baca Juga: Klasemen Perolehan Medali Indonesia Usai Veddriq Leonardo Raih Emas 

Pada Olimpiade Paris 2024, pemerintah bersama sejumlah stakeholder terkait tak membahas secara rinci target yang ingin dicapai. 

Namun, pada 2021 silam, Wakil Presiden Ma'ruf Amin sempat menyatakan pemerintah menargetkan berada di peringkat 30 besar pada Olimpiade Paris pada 2024.