Thursday, September 19, 2024

Tak ingin memberikan kesempatan untuk Filipina, Indonesia kembali membuka babak kedua dengan mencetak satu angka terlebih dahulu.

Namun, Filipina berhasil membalikkan keadaan dengan memenangkan babak kedua melalui perolehan skor 25-20. Tak mau kalah, Indonesia kembali unggul sejauh tiga poin atas Filipina di babak ketiga.

Baca Juga: [Daftar Negara yang Tak Beri Bonus untuk Sang Juara Olimpiade 2024]

Filipina tak mampu mengimbangi ritme permainan dari Indonesia. Terbukti, set ketiga ditutup dengan kemenangan 25-16 Tim Merah Putih.

Skuad Filipina berusaha membalikkan keadaan sejak babak keempat berlangsung. Indonesia kembali ditundukkan pada akhir set keempat dengan skor 20-25.

Sebagai babak penentuan, ketegangan antara kedua tim di set kelima meningkat. Tapi, Filipina berhasil mempertahankan performanya.

Megawati Hangestri dkk. masih berupaya membalikkan keadaan. Sayang, Filipina kembali menaklukan Indonesia di babak kelima dengan skor akhir 15-10.

Hasil ini membuat Timnas voli putri Indonesia mengakhiri SEA V League tahun ini sebagai juru kunci di leg pertama dan kedua.