Alasan Paralimpiade Selalu Dihelat Setelah Olimpiade
Inilah penjelasan soal penyebab kenapa Paralimpiade selalu dihelat setelah Olimpiade
Sportcorner.id - Berakhirnya Olimpiade Paris 2024 juga jadi penanda akan segera datangnya Paralimpiade Paris 2024.
Jika tidak ada kendala, Paralimpiade Paris 2024 akan dimulai pada 28 Agustus atau 17 hari setelah berakhirnya Olimpiade.
Paralimpiade Paris 2024 dijadwalkan berlangsung hingga 8 September 2024 alias selama 12 hari. Lebih cepat dari Olimpiade Paris 2024 yang berlangsung selama 15 hari.
Di mata orang awam, mungkin ada yang bertanya kenapa perhelatan Paralimpiade dihelat setelah Olimpiade. Kondisi ini tidak hanya terjadi di level global, tapi juga regional bahkan nasional.
Asian Paragames selalu dihelat setelah Asian Games; ASEAN Para Games dihelat setelah SEA Games; dan Peparnas dihelat setelah PON.
Baca juga: Daftar 35 Atlet Indonesia yang Tampil di Paralimpiade Paris 2024
Sejarah Paralimpiade
Sejarah Paralimpiade dimulai pada tahun 1948 di sebuah rumah sakit untuk veteran perang di Stoke Mandeville, yang terletak 60 kilometer di utara London.
Ahli saraf asal Jerman, Sir Ludwig Guttman, tengah mencari cara untuk membantu pasien paraplegiknya, yang semuanya adalah veteran Perang Dunia II, agar dapat pulih lebih cepat.