Hasil Persik vs Malut United: Poin Pertama Laskar Kie Raha di Liga 1

Berikut hasil pertandingan antara Persik Kediri vs Maluku Utara United di pekan ketiga Liga 1 musim 2024/2025.

Share:
Persik vs Malut United 0-0 / Instagram Persik Kediri
Bola
Persik vs Malut United 0-0 / Instagram Persik Kediri

www.sportcorner.id - Berikut hasil pertandingan antara Persik Kediri vs Malut United di Liga 1 musim 2024/2025.

Duel antara Persik Kediri vs Malut United ini berlangsung pada pekan ketiga Liga 1 2024/2025, Sabtu (24/8/2024) sore WIB.

Bertanding di Brawijaya Stadium, Malut United dan Persik Kediri tak mampu menciptakan gol dan membuat pertandingan ini berakhir dengan skor 0-0. 

Dalam pertandingan ini, sejatinya Persik tercatat lebih unggul dibandingkan klub promosi, Malut United dalam papan klasemen sementara Liga 1 musim 2024/2025.

Hasil ini membuat rapor Malut United merah dengan catatan tanpa satu kemenangan pun sejak Liga 1 musim 2024/2025 dimulai pada Jumat (9/8/2024).

Baca Juga: [Rating Maarten Paes pada Laga DC United vs Dallas FC]

Jalannya Pertandingan

Kesebelasan dari kedua tim memulai babak pertama dengan sengit. Baik Malut United atau Persik, sama-sama bermain kuat dan menciptakan suasana yang cukup ketat.

Klub tuan rumah memulai babak pertama dengan cukup defensif usai Malut United berusaha menjebol pertahanannya saat pertandingan baru berlangsung selama lima menit.

Kedua tim masih jual beli serangan hingga 30 menit pertama berlangsung. Babak pertama akhirnya berakhir dengan imbang kacamata lantaran Persik dan Malut United belum juga pecah telur.


Baca Juga

Malut United vs PSM Makassar di Liga 1 2024/2025/ X PSM.

Hasil Terengganu vs PSM di ASEAN Club Championship

Juma Bah, bek Real Valladolid. (Dok X)

Juma Bah, Bek Muda Ketiga Manchester City

Ansu Fati. (Dok. X)

Ansu Fati ke Liga Inggris Lagi?

PSM vs Madura United (instagram/psm_makassar)

Rekam Jejak Alfredo Vera Sebelum Jadi Pelatih Madura United

1-Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong/ Media PSSI

Shin Tae-yong Belum Teken Surat Pemecatan dari PSSI