Elkan Baggott gagal mempersembahkan kemenangan untuk Blackpool yang ditahan imbang 4-4 oleh Cambridge United.
[Baca juga: Rating Debut Jay Idzes saat Venezia Lawan Fiorentina di Serie A]
Padahal, Blackpool sudah dalam posisi unggul 4-1. Namun, Baggott dkk. gagal mempertahankan keunggulan tersebut.
Kemudian Ivar Jenner yang bermain bersama Jong Utrecht di Eerste Divisie 2024/2025 juga mendapatkan kesempatan main penuh selama 90 menit.
Jong Utrecht bermain imbang lawan De Graafshap dengan skor akhir 2-2.
Maarten Paes bermain penuh saat FC Dallas tandang ke markas DC United di MLS 2024.
Maarten Paes kebobolan tiga gol pada laga yang berakhir dengan skor 4-3 untuk kemenangan FC Dallas.
[Baca juga: Alasan MLS Tak Libur saat FIFA Matchday]
Sementara tiga pemain Indonesia lainnya tidak bermain penuh karena digantikan atau jadi pemain cadangan.
Ketiga pemain tersebut adalah Jay Idzes, Sandy Walsh, dan Shayne Pattynama.
Jay Idzes akhirnya mengukir rekor sebagai pemain Indonesia pertama yang tampil di Serie A.
Meski tak bermain 90 menit, Jay Idzes berhasil membantu Venezia pulang dengan satu poin dari kandang Fiorentina.