Omoda 5 Raih Peringkat Keselamatan Bintang 5 di ASEAN NCAP

Peringkat keselamatan bintang 5 ASEAN NCAP melengkapi peringkat serupa dari Euro NCAP dan Australasian NCAP.

Share:
Omoda_5_Dok_CSI
Otomotif
Omoda_5_Dok_CSI

www.SportCorner.id - Chery Omoda 5 kembali meraih sertifikasi Bintang 5 yang kali ini dari ASEAN New Car Assessment Program (ASEAN NCAP) dengan skor 88,64 poin. Sebelumnya, Omoda 5 juga berhasil mendapatkan sertifikasi serupa dari Euro NCAP (ENCAP) dan Australasian NCAP (ANCAP).

"Keberhasilan Omoda 5 dalam mendapatkan sertifikasi di tiga pasar utama, ASEAN, Eropa, dan Australia membuktikan keselamatan bukanlah sekadar fitur, ini adalah fondasi utama dari setiap kendaraan yang Chery miliki," ujar Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia (CSI) Rifkie Setiawan, Senin (26/8).

Omoda 5 meraih nilai tertinggi dengan mendapatkan nilai penuh pada 11 dari 18 aspek yang diuji. Omoda 5 menunjukkan performa terbaik pada keempat kategori penilaian, yaitu Adult Occupant Protection, Child Occupant Protection, Safety Assist, dan Motorcyclist Safety.

Chery Omoda 5 menggunakan konstruksi baja berkekuatan tinggi pada 78% bagiannya. Area-area vital dalam perlindungan tabrakan diperkuat dengan baja berkekuatan sangat tinggi yang memiliki kekuatan tarik mencapai 1500 Mpa.

Baca juga: Intip Rahasia Kekuatan Struktur Bodi pada Chery Omoda 5 dan Jaecoo 7


Baca Juga

Daftar Mobil dan Motor Terbaik Pilihan Forwot 2024

Tips Cuci Mobil saat Musim Hujan, Cegah Kusam

Tiga Ruas Tol Ini Didiskon 10 Persen selama Libur Natal

H-7 Libur Natal, 152 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Chery Omoda E5 Meriahkan PLN Mobile EVenture 2024

Hino Garap Pasar Bus Besar di Kalimantan Timur

SUV Listrik Chery J6 Hadir di Kota Makassar