Monday, November 25, 2024

www.SportCorner.id - Berikut jadwal lengkap pertandingan di ajang Piala AFF atau ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024 usai alami perubahan.

Sebelumnya, jadwal Piala AFF 2024 pada Sabtu (23/11/2024) hingga (21/12/2024) diundur secara resmi oleh Konfederasi Asia Tenggara (AFF) karena adannya permintaan perubahan dari salah satu anggotanya.

Kini, kick off turnamen sepakbola bergengsi itu mundur jadi dua minggu setelahnya, yakni dimulai pada Minggu (8/12/2024) hingga final (5/1/2025) mendatang.

Pada hari pertama group stage A, Minggu (8/12/2024), ada dua laga pembuka yakni Kambodia vs Malaysia dan duel antara pemenang playoff antara Brunei Darussalam atau Timor Leste vs Thailand.

Timnas Indonesia akan unjuk gigi secara perdana dengan melakoni laga group stage B melawan Myanmar di Piala AFF 2024 pada Senin (9/12/2024). Pertandingan akan dilanjutkan dengan persaingan antara Laos vs Vietnam.

Baca Juga: [Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Setelah Ada Perubahan]

Lalu, ada duel antara pemenang playoff vs Malaysia dan Singapura vs Kambodia pada Rabu (11/12/2024). Selang sehari, Skuad Garuda akan tampil melawan Laos dan Filipina vs Myanmar jadi laga selanjutnya.

Dalam babak penyisihan grup, Singapura akan menghadapi pemenang playoff dan Thailand akan bersaing dengan Malaysia pada Sabtu (14/12/2024).