Tuesday, September 17, 2024

www.SportCorner.id - Bintang Real Madrid, Vinicius Junior, ditunjuk menjadi pemimpin komite khusus anti rasisme oleh FIFA.

Komite khusus anti rasisme itu dibentuk untuk memberi masukan terkait hukuman atas perilaku diskriminatif di dunia sepakbola.

Vinicius tidak sendirian di komite khusus anti rasisme itu, karena komite itu juga beranggotakan para pemain sepakbola yang masih aktif.

Dengan komite khusus itu, Presiden FIFA Gianni Infantino berharap tindakan rasisme bisa dihentikan dari sepakbola.

"Tidak akan ada lagi rasisme di dalam sepakbola. Pertandingan harus segera dihentikan ketika hal ini terjadi, cukup sudah," kata Infantino.

Komite khusus anti rasisme itu dibentuk setelah pertemuan Infantino dengan Vinicius serta timnas Brazil di Barcelona.

"Saya meminta Vinicius untuk memimpin grup pemain yang akan menyarankan hukuman lebih keras terhadap aksi rasisme yang akan diterapkan oleh seluruh otoritas sepakbola di seluruh dunia," ungkapnya.

Infantino menegaskan bahwa pihaknya akan mendengarkan pendapat para pemain agar tindakan rasisme bisa dihentikan dari sepakbola.

"Kami harus mendengar para pemain dan apa yang mereka butuhkan untuk bekerja di lingkungan yang lebih aman. Kami sangat serius tentang itu," tegas Infantino.

"Kita hukum lebih keras. Kita tidak bisa lagi mentoleransi rasisme di sepakbola. Sebagai presiden FIFA, saya merasa perlu bicara empat mata dengan Vinicius tentang ini," katanya menambahkan.