Untuk 15 tim yang lolos via kualifikasi terdiri dari perwakilan tiap wilayah di nusantara.
Sumbar dan Riau jadi perwakilan Sumatera; Jabar, Banten, Jateng, dan Jatim mewakili Jawa; Kalsel mewakili Kalimantan; Sulsel, Sulteng, Sulbar, dan Gorontalo mewakili Sulawesi; NTT mewakili Nusa Tenggara; serta Papua Barat, Papua Pegunungan, dan Papua yang mewakili Zona Papua dan Maluku.
Ada tiga stadion di Aceh yang akan dipakai untuk pertandingan cabor sepakbola putra PON 2024.
Hak siar siaran langsung
Dikutip dari Antara, hanya ada dua pihak yang jadi pemegang hak siar cabor di PON 2024.
Keduanya adalah MNC Group dan TVRI.
MNC Group disebut sebagai pemegang hak siar siaran langsung untuk cabor sepak bola, voli, biliar, dan kickboxing.
Adapun TVRI akan menyiarkan karate, wushu, dan bulu tangkis.
Baca juga: Daftar 12 Tim Putra dan Putri Peserta Cabor Voli PON 2024
Sebagai pengingat, MNC Group adalah stasiun TV yang membawahi RCTI, MNCTV, Global TV dan Inews TV.
Untuk layanan streaming, MNCTV menayangkan siaran langsung via aplikasi Visionplus.
Belum diketahui apakah MNC akan sudah menyiarkan siaran langsung sepakbola putra PON 2024 sejak hari pertama.