Friday, September 20, 2024

GCC Garuda Indonesia menjadi perkumpulan penggemar Timnas Indonesia yang menggabungkan WNI dari negara di Timur Tengah, seperti Qatar, Uni Emirat Arab, Arab Saudi, Bahrain, hingga Kuwait.

Kepastian itu didapatkan melalui pengakuan Koordinator Garuda Qatar, Dadan Juarsa, yang mengatakan bahwa nanti puluhan WNI dari Qatar akan terbang langsung ke Arab Saudi.

Ia mengungkapkan bahwa rencana awalnya adalah mereka akan konvoi melalui transportasi darat. Tapi, jarak yang ditempuh untuk sampai K Jeddah terlalu jauh, yakni memakan waktu hingga 15 jam.

Baca Juga: [Shin Tae-yong Beberkan Kondisi Maarten Paes]

Mengenai Timnas Indonesia, dedikasi para penggemar Tanah Air memang tidak perlu diragukan lagi. Selama ini, besarnya dukungan para fans pun telah diketahui oleh Skuad Garuda.

Sebelumnya, para penggawa Tim Merah Putih telah menjalani latihan di markas Arab Saudi pada Senin (2/9/2024). Menariknya, sejumlah pemain Timnas Indonesia melakukan ibadah umroh usai mendarat di Arab Saudi tepat sebelum menjalani latihan.

Siapa sangka, Coach STY menjadi sosok yang menyuruh para pemain Skuad Garuda untuk beribadah jelang laga perdana mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dimulai.

Banyak netizen yang menyebutkan, hal tersebut dilakukan agar penampilan perdana Timnas Indonesia melawan Arab Saudi bisa mendapatkan berkah kemenangan.