Tuesday, September 17, 2024

Sportcorner.id - Inilah penjelasan yang jadi alasan kenapa gol deflect timnas Indonesia ke gawang Arab Saudi dihitung sebagai gol Ragnar Oratmangoen, bukan gol Sandy Walsh.

Dalam laga Arab Saudi vs Indonesia yang masih berlangsung sampai artikel ini diunggah, skuad Garuda sempat mencetak gol pada menit ke-19.

Usai gol tersebut, akun media sosial PSSI sempat mengunggah postingan yang menerangkan gol tersebut milik Sandy Walsh.

Namun, postingan tersebut kemudian diralat karena perangkat pertandingan memutuskan gol tersebut milik Ragnar Oratmangoen.

Berikut penjelasan soal kenapa gol tersebut diputuskan milik Ragnar Oratmangoen dan bukan Sandy Walsh.

Baca juga: Sah! Gol Indonesia ke Gawang Arab Saudi Jadi Milik Ragnar Oratmangoen

Proses terjadinya gol

Gol diawali umpan terobosan Rafael Struick ke Witan Sulaeman di sisi kiri pertahanan Arab Saudi.

Witan lalu meneruskannya ke Ragnar Oratmangoen.

Ragnar yang dibayangi dua pemain Arab Saudi tak terburu-buru langsung melepaskan tembakan.

Ia sempat sekali memutarkan badan sebelum melepaskan tembakan. Bersamaan dengan tendangan Ragnar, Sandy Walsh melakukan pergerakan tanpa bola.