Thursday, September 19, 2024

Salah satu yang diungkap olehnya adalah mengenai kondisi venue voli indoor PON 2024 yang proses pembangunannya tengah dikebut.

"PON adalah multi-event tertinggi di Indonesia. Wkwkwk kocak," tulisnya di insta story pada Selasa (9/9/2024) sore WIB.

Tidak hanya itu, ia juga turut membagikan pengalaman para atlet voli putri yang curhat mengenai kondisi mereka selama di PON 2024.

Beberapa pemain yang curhat antara lain Tisya Amallya Putri, Shella Bernadetha, dan Arneta Putri.

Beberapa hal yang dikeluhkan oleh mereka adalah kondisi WC yang tidak layak dan airnya tidak berfungsi.

Selain itu, kondisi lapangan yang katanya masih belum selesai 100 persen jelang pelaksanaan pertandingan.

Baca juga: Jadwal Voli PON 2024 Belum Jelas, Yolla Yuliana Ungkap Hal ini di IG