CSI Umumkan Dimulainya Produksi Tiggo 8 di Indonesia

Chery Tiggo 8 akan diproduksi secara CKD dan siap diluncurkan secara resmi dan didistribusikan kepada konsumen.

Share:
Chery Tiggo 8 - dok CSI
Otomotif
Chery Tiggo 8 - dok CSI

www.SportCorner.id - PT Chery Sales indonesia (CSI) mengumumkan bahwa model SUV 7-seater Chery Tiggo 8 sudah mulai diproduksi di Indonesia, dan siap diluncurkan secara resmi dan didistribusikan kepada konsumen.

Chery Tiggo 8 akan diproduksi secara CKD (Completely Knocked Down) dan telah memenuhi TKDN (Tingkat Kandungan Dalam Negeri) sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Dengan demikian, Tiggo 8 dalam waktu dekat siap diluncurkan secara resmi dan siap didistribusikan kepada diler dan konsumen,” ujar  Head of Marketing CSI Mohamad Ilham Pratama, Selasa (10/9).

Baca juga: Mengenal Perbedaan Varian Chery Tiggo 8

Chery Tiggo 8 dibekali mesin 1.600 TGDI yang mampu menghasilkan 186 ps dan torsi 290 Nm, serta teknologi serta fitur keamanan dan kenyamanan yang lengkap sehingga diklaim cocok sebagai teman berpetualang bersama keluarga maupun aktivitas harian..

"Chery Tiggo 8 merupakan bukti komitmen kami untuk menghadirkan mobil yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia. Indonesia menjadi negara yang spesial bagi Chery Tiggo 8 karena mobil ini hanya dihadirkan di sini," tegas Ilham.


Baca Juga

Multi Purpose Vihicle premium Denza D9. (Bagus)

Sasar Segmen MPV Premium, Denza D9 Dibanderol Rp950 Juta

Jaecoo J7. (Jaecoo)

Jaecoo J7 Resmi Diperkenalkan ke Publik Tanah Air

General Manager BYD Asia Pacific Auto Sales Division, Liu Xueliang. (Bagus)

BYD Kuasai 36 Persen Pasar Mobil Listrik Indonesia

Pengendara motor melawan arus jalan. (Korlantas Polri)

Sanksi Tegas dan Denda untuk Pengendara yang Lawan Arus

Ilustrasi. (Korlantas Polri)

Polri Hentikan Tilang Manual Mulai Akhir Januari 2025

Ilustrasi. (Mental Floss)

Ketahui Cara Memutar Setir Mobil yang Benar

Ilustrasi. (Jetour)

Gaikindo Pasang Target Jualan 900 Ribu Mobil di 2025

Suzuki Baleno. (Cars.co.za)

Suzuki Siap Hadirkan Produk Anyar Semester Awal 2025

Posisikan tangan Anda mirip dengan posisi angka jam 9 dan 3. (Mental Floss)

Cara Memegang Setir Mobil yang Benar Kunci Aman Berkendara

Jetour X70 Plus. (Jetour)

Penjualan Global Meningkat, Jetour Optimis Masuk Pasar Indonesia

Ilustrasi. (MotoDeal)

5 Trik Mudah Menegakkan Sepeda Motor yang Jatuh

Supercar GAC G-Force dirancang oleh desainer eksterior GAC Milano. (Aion)

Supercar Konsep G-Force Terinspirasi dari Video Game

Aerox Track Day di lintasan Sirkuit Sentul Karting. (Yamaha)

Intip Sensasi Berkendara Aerox Alpha di Lintasan Sirkuit

Ilustrasi. (Bagus)

Yuk Mengenal Apa Itu Opsen Pajak Kendaraan Bermotor