"Saya pikir popularitas saya meningkat setelah bermain di Korea Selatan," jelas pemain berusia 24 tahun itu.
Jadwal Red Sparks
Sebelum memulai perjuangan di V-League 2024/2025, Megawati dan para pemain Red Sparks lebih dulu tampil di KOVO Cup 2024.
KOVO Cup 2024 merupakan turnamen bola voli di Korea Selatan yang digelar menjelang bergulirnya Liga Voli Korea Selatan atau V-League.
[Baca juga: KOVO Cup 2024 Akan Ditayangkan TVRI Sport? ini Buktinya]
Rencananya, KOVO Cup 2024 digelar pada 29 September hingga 6 Oktober 2024 mendatang.
Tim peserta KOVO Cup 2024 merupakan klub bola voli yang berpartisipasi di V-League.
Selain klub yang bermain di V-League, KOVO Cup 2024 juga diikuti oleh satu klub tamu yang berasal dari luar Korea Selatan.
Tahun ini, klub tamu yang akan tampil di KOVO Cup 2024 adalah Aranmare Yamagata, klub bola voli asal Jepang.
[Baca juga: Hasil Pink Spiders vs Osaka Marvelous di Laga Uji Coba Jelang KOVO Cup]
Dengan demikian, total ada delapan tim peserta yang akan tampil di KOVO Cup 2024. Berikut daftarnya: