Friday, September 20, 2024

Baca juga: Hasil Sepakbola PON 2024: Benamkan Kalsel, Aceh Rebut Posisi Ketiga

Jawa Timur mendapatkan peluang saat pertandingan memasuki menit ke-58. Namun tendangan keras dari luar kotak penalti Widi masih melebar.

Jawa Barat bermain dengan 10 pemain di menit ke-64. Pemain Jawa Barat Abdan Hanif mendapatkan kartu merah setelah melakukan pelanggaran keras kepada pemain Jawa Timur, Alwi.

Jawa Timur mendapatkan hadiah penalti, setelah kiper Jawa Barat, Sujamin menjatuhkan pemain Jawa Timur, Ahmad Dwi.

Rano Jutati yang menjadi eksekutor berhasil membawa Jawa Timur unggul 1-0 pada menit ke-73.

Rano Jutati menit ke-93 mendapatkan kartu merah. Setelah melakukan pelanggaran.

Baca juga: 5 Tindakan Kontroversial Wasit Eko Agus Sugiharto saat Aceh vs Sulteng

Jawa Barat mencoba menyamakan kedudukan lewat tendangan bebas. Namun masih bisa ditangkap kiper Jawa Timur.

Tidak ada gol lagi hingga wasit meniup peluit panjang. Jawa Timur pun menang dengan skor 1-0.

Jawa Timur sudah mengoleksi medali di PON pada 1996, 2000, 2004, 2008 dan 2024.