Saturday, November 23, 2024

Usai Almere City menelan kekalahan telak 0-5 dari FC Twente dan Mees Hilgers, Thom Haye mengungkapkan kekesalannya.

Gelandang berusia 29 tahun itu kesal karena rekan-rekan setimnya tak bisa mencetak gol, kendati ia mampu membuat dua peluang emas.

“Cerita hari ini ada di babak pertama. Kami mendapat peluang emas. Itu keajaiban bahwa salah satu dari peluang itu tak menjadi gol,” kata Thom Haye kepada ESPN Belanda, dikutip dari Twentefans.

Thom Haye menambahkan dan memuji FC Twente yang bermain efektif di babak pertama sehingga bisa mencetak dua gol.

“FC Twente sangat efektif di babak pertama. Gol indah, tapi muncul tiba-tiba. Kemudian Anda mendapatkan gol buruk sebelum jeda (babak pertama),” lanjutnya.

[Baca Juga: Sumpah WNI Mees Hilgers Diundur, Gagal Cetak Sejarah Lawan MU]