Sunday, September 29, 2024

Jika Indonesia kalah, maka Yaman yang dipastikan lolos sebagai juara grup.

Andai Indonesia kalah lawan Yaman, masih ada peluang lolos untuk melaju ke putaran final Piala Asia U-20 2025 melalui jalur runner-up terbaik.

[Baca Juga: Timor Leste Ingin Selevel Permainan dengan Timans Indonesia U-20]

Saat ini, peringkat teratas runner-up terbaik adalah Irak dengan enam poin. Posisi kedua Vietnam juga enam poin.

Posisi tiga hingga lima ditempati Yaman, Qatar, dan Australia juga mengoleksi enam poin.

Karena jumlah tim dalam satu grup tidak sama, maka tim yang berisikan lima tim, hasil pertandingan melawan peringkat lima tidak diihitung.

Indonesia sebenarnya bisa saja lolos sebagai runner-up terbaik. Tapi, itu sangat berisiko. Sebab sangat tergantung dari hasil pertandingan di grup lain.

Klasemen Runner-up Terbaik Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 Per 28 September Pukul 13.11 WIB.

1. Irak 6 poin
2. Vietnam 6 poin
3. Yaman 6 poin
4. Qatar 6 poin
5. Australia 6 poin
6. Kirgistan 6 poin
7. Kamboja 6 poin
8. India 3 poin
9. Uni Emirat Arab 3 poin
10. Tajikistan 3 poin