Isuzu Rayakan Setengah Abad Kehadirannya di Indonesia

Isuzu merayakan setengah abad kehadirannya di Indonesia dengan semakin menitikberatkan pada industri kendaraan komersial.

Share:
Kantor Isuzu - IAMI
Otomotif
Kantor Isuzu - IAMI

Serangkaian kegiatan perayaan 50 tahun Isuzu Indonesia sudah dipersiapkan untuk memeriahkan acara yang akan berlangsung selama beberapa bulan ke depan.

Sekilas Isuzu di Indonesia

suzu memulai bisnisnya di Indonesia, dengan kehadiran mitra distributor resmi di Tanah Air sejak 1974 dan model Isuzu TLD.

Baca juga: IAMI Pamerkan Prototipe Truk Listrik Isuzu ELF EV

Dimulai pada 2006, Isuzu Indonesia mulai aktif ikut dalam kompetisi mekanik Isuzu seluruh dunia I1-Grand Prix dan konsisten berada pada urutan teratas ajang bergengsi tersebut serta mendapatkan Triple Star pada After Sales Award.

Pada 2008, nama perusahaan distributor resmi diganti menjadi PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) yang semakin berfokus pada industri kendaraan komersial seperti akar utama bisnis Isuzu sebagai produsen kendaraan komersial terkemuka.

Hal ini ditunjukkan dengan pengembangan kendaraan khusus yang diperuntukan pasar Indonesia dan sejumlah negara lainnya. Pada 2018 lahirlah Isuzu Traga yang mengisi segmen medium pick up dan secara khusus diproduksi di Indonesia.

Baca juga: Isuzu Ungkap Solusi Pencemaran Bahan Bakar Solar


Baca Juga

H-7 Libur Natal, 152 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Chery Omoda E5 Meriahkan PLN Mobile EVenture 2024

Hino Garap Pasar Bus Besar di Kalimantan Timur

SUV Listrik Chery J6 Hadir di Kota Makassar

Cara Perawatan Motor Matic Baru Agar Tetap Prima

Begini Cara Benar Memperlakukan Transmisi Mobil Matic

Pencapaian Gemilang GAC Aion sebagai Mobil Listrik Murni