Wednesday, October 16, 2024

Meski hak eksklusif penayangan Timnas Indonesia dipegang oleh Emtek Group, tapi MNC Group memegang hak siar Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dengan demikian, pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 dapat disaksikan melalui jaringan MNC Group.

Jadwal Timnas Indonesia

Timnas Indonesia akan melakoni dua pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Oktober 2024.

Kedua laga tersebut merupakan partai tandang. Pertama, Indonesia melawat ke markas Bahrain pada 10 Oktober.

[Baca juga: Persamaan Stadion Nasional Bahrain & SUGBK: Venue Timnas vs Bahrain]

Selanjutnya tim asuhan Shin Tae-yong melakoni partai kandang kedua ke China pada 15 Oktober 2024 mendatang.

Lokasi pertandingan melawan China rencananya digelar di Shandong, kota bagian Timur China yang berjarak 426,4 km dari Beijing.

Klasemen Grup C

Timnas Indonesia saat ini mengoleksi dua poin hasil dari dua kali imbang di dua pertandingan Grup C.

Dengan koleksi dua poin, Indonesia menempati peringkat keempat di bawah Jepang, Arab Saudi, dan Bahrain.

[Baca juga: Distribusi Penjualan Tiket Bahrain vs Indonesia di Kualifikasi PD 2026]